Aku Menyerah
Oleh: Rahasia Ungu

Kebahagiaanmu
Senyum itu…
Bagaimana senyum manis itu terukir indah di bibirmu
Aku lupa satu hal, hanya dia bukan alasanmu?

Ada cemburu
Yang bahkan tak bisa ku ungkapkan
Bukan mengapa
Namun rasanya terlalu kekanakan

Aku selalu bertanya
Hak apa yang kau miliki
Atau gelar apa yang pantas disematkan padamu
Karna berani menguras seluruh emosiku

Aku tidak goyah
Namun luluh lantah
Sekat pembatas itu sangatlah kokoh
Aku menyerah…