31 Mahasiswa Jurusan Pendidikan Matematika (Jurdikmat) telah melaksanakan aksi sosial di Gupakan, Giripanggung, Tepus, Gunungkidul yang dinamakan Aksos Mendaki atau Aksi Sosial Mengabdi Untuk Negeri, Bergerak Dengan Hati yang bertemakan “Mari Berbagi, Mengabdi, dan Menginspirasi Walau Pandemi”. Kegiatan ini merupakan follow up dari SDP Sosial Masyarakat atau Sosmas yang bertujuan untuk menumbuhkan kepedulian dan jiwa sosial mahasiswa untuk terjun langsung di masyarakat. Mahasiswa yang ikut serta dalam kegiatan ini terdiri dari mahasiswa yang bergabung di SDP Sosmas. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari pada tanggal 20-22 November 2020 dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Untuk meminimalisir kemungkinan penyebaran virus Covid 19, Mahasiswa yang ikut serta dalam Aksos Mendaki dibagi menjadi 3 kloter, dimana satu hari dilaksanakan oleh satu kloter yang terdiri sekitar 15 mahasiswa yang terjun langsung di Gupakan, Giripanggung, Tepus, Gunungkidul.
Pelaksanaan Aksos Mendaki pada hari pertama, dilaksanakan kegiatan microteaching untuk anak SD. Microteaching merupakan salah satu metode mengajar dan mendidik dalam skala kecil dan terbatas dengan cara menyederhanakan aspek pembelajaran. Selain kegiatan microteaching juga dilaksanakan permainan anak-anak tradisional. Permainan ini menjalin kekeluargaan yang kuat antar mahasiswa dan anak-anak disana. Kegiatan yang terakhir yaitu pendidikan Al-Quran yang bertujuan untuk memberikan pengajaran membaca Al-Quran sejak dini beserta dasar-dasarnya.
Di hari kedua, dilaksanakan kegiatan berbagi sembako dan berbagai lomba anak-anak. Pelaksanaan berbagi sembako juga dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan yaitu secara door to door ke rumah warga, hal ini bertujuan untuk mengurangi kerumunan dan mengetahui kondisi lingkungan di desa yang membutuhkan uluran tangan seorang mahasiswa serta menumbuhkan simpati dan rasa peduli mahasiswa baru terhadap masyarakat sekitar. Selanjutnya, dilaksanakan kegiatan perlombaan untuk anak-anak di desa berupa lomba kelereng dan balap karung.
Pada hari ketiga masih dilanjutkan kegiatan berbagi sembako sekaligus penutupan kegiatan Aksos Mendaki. Penutupan kegiatan ini berupa pemberian kenang-kenangan sebagai bentuk terimakasih kepada pihak seluruh dusun yang telah menerima kehadiran kegiatan Aksos Mendaki HIMATIKA FMIPA UNY. Di samping itu, panitia juga mempersiapkan video hiburan berupa nyanyian lagu persembahan dari mahasiswa SDP Sosmas yang belum bisa terjun langsung secara offline. kegiatan dilanjutkan dengan pembagian hadiah perlombaan anak-anak serta pemberian plang sebagai penunjuk arah dan bentuk fisik peninggalan dari kegiatan Aksos Mendaki HIMATIKA 2020. Sebagaimana tujuan kegiatan ini diadakan di masa pandemi, harapan dari semua pihak HIMATIKA 2020 tetap menjalin hubungan baik dengan seluruh warga dusun Gupakan, Giripanggung, Tepus, Gunungkidul.