Sharing of Science (SOS) merupakan rangkaian kedua SLM 2021 yang dilaksanakan sehari setelah TM, yaitu pada hari Minggu, 5 September 2021 via Zoom Meeting. SOS memuat agenda selayang pandang prodi, pengenalan kepenulisan, dan sharing PKM dan KNMIPA. Tujuan diadakannya SOS adalah sebagai bekal dalam mengetahui segala hal tentang yang ada di kampus, seperti mengetahui prodi masing-masing, PKM dan KNMIPA, serta bekal untuk penugasan esai.
SOS kali ini diawali sambutan oleh ketua panitia, Nugroho Dhimas Angga Cahyanto dilanjutkan oleh ketua HIMATIKA FMIPA UNY 2021, Bagaskara Priambodo, dan sambutan terakhir disampaikan oleh Ketua Jurusan Pendidikan Matematika FMIPA UNY, Ibu Dr. Sri Andayani, S.Si., M.Kom. Setelah itu, para mahasiswa baru Jurdikmat dibagi menjadi 3 sesuai program studi masing-masing untuk mengikuti selayang pandang prodi. Program studi Pendidikan Matematika diisi oleh Ibu Endah Retnowati, S.Pd., M.Ed., Ph.D. Sedangkan program studi Matematika diisi oleh Ibu Dr. Sri Andayani, S.Si., M.Kom, dan program studi Statistika diisi oleh Ibu Kismiantini, S.Si., M.Si., Ph.D.
Selanjutnya, pengenalan kepenulisan dengan pembicara Prihantini, mahasiswa Jurdikmat FMIPA UNY yang sudah berpengalaman dalam dunia tulis-menulis. Setelah itu, sharing PKM dan KNMIPA oleh Bapak Ezra Putranda Setiawan, S.Si., M.Sc. Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) adalah kegiatan untuk meningkatkan mutu mahasiswa di perguruan tinggi. PKM ini merupakan ajang bagi para mahasiswa untuk mengabdi kepada masyarakat sekitar dengan mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi, maupun kesenian yang mereka miliki. Sedangkan Kompetisi Nasional Matematika dan Ilmu Pendidikan Alam (KNMIPA) merupakan lomba tingkat mahasiswa di bidang kimia, fisika, biologi, dan matematika yang diselenggarakan oleh kemdikbud RI. KNMIPA ini semacam OSN jika di tingkat SD sampai SMA.
Dalam kegiatan SOS ini, mahasiswa baru diajak untuk mengisi formulir yang berisi prestasi yang mereka raih saat di jenjang SMA untuk didata siapa saja yang berpotensi untuk menjadi wakil UNY dalam ajang KNMIPA. Harapannya setelah diadakan acara SOS ini, para mahasiswa baru dapat termotivasi untuk meningkatkan minat dan bakat di bidang manapun sesuai passion mereka dan menambah prestasi untuk diri mereka sendiri dan untuk UNY khususnya Jurusan Pendidikan Matematika.