KONGRES IKAHIMATIKA INDONESIA

Kegiatan Kongres Nasional IKAHIMATIKA Indonesia ke-XIV diselenggarakan oleh Pengurus Pusat IKAHIMATIKA Indonesia yang diamanahkan kepada Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika (HIMAPTIKA) Universitas Nusantara PGRI Kediri sebagai tuan rumah. Kegiatan yang diselenggarakan selama 5 hari mulai tanggal 24 Maret sampai 28 Maret 2018 telah berjalan dengan lancar dan menghasilkan beberapa keputusan.

IKAHIMATIKA Indonesia sampai saat ini mempunyai anggota resmi 231 himpunan yang tersebar di seluruh Indonesia, dimana Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Matematika FMIPA UNY merupakan anggota resmi dari IKAHIMATIKA Indonesia. Kiprah HIMATIKA FMIPA UNY dalam IKAHIMATIKA Indonesia tidak bisa dipandang sebelah mata. Terhitung pimpinan tertinggi IKAHIMATIKA Indonesia diduduki oleh Mahasiswa UNY sebanyak 1 kali. Dalam organisasi IKAHIMATIKA Indonesia pimpinan tertingginya adalah Sekretaris Jendral. Pada periode 2016-2018 oleh Muhammad Fajrianto (Matematika UNY 2014).

Kurang lebih 100 peserta dari kurang lebih 43 Himpunan Mahasiswa Matematika berperan serta dalam kegiatan ini. Dan pada agenda kali ini, Himpunan Mahasiswa Matematika UNY kembali mengirimkan delegasinya untuk ikut serta dalam agenda akbar IKAHIMATIKA Indonesia ini. HIMATIKA UNY mendelegasikan Nur Huda (Pendidikan Matematika A 2017) dan Fikry Yansyah (Matematika E 2016). Bersama dengan delegasi lain dari beberapa Universitas di wilayah IV (Jawa Tengah-DIY) lainnya, juga ikut meramaikan perhelatan ini.

Sabtu, 24 Maret 2018

Sejak pagi hari, peserta Kongres mulai berdatangan, kemudian dilakukan registrasi. Sekitar pukul 09.00 WIB acara pembukaan dimulai. Acara ini turut dihadiri oleh bapak Rektor Universitas Nusantara PGRI Kediri dan Bapak Abdullah Abubakar, S.E., Walikota Kediri yang bertindak membuka acara. Dalam acara tersebut diselenggarakan ramah tamah antara para delegasi Kongres dan panitia. Tidak luput pula, para panitia menampilkan berbagai hiburan diantaranya Tarian Khas Jawa Timur dari UKM Tari UNP. Kemudian acara dilanjutkan dengan Talkshow “Kepemudaan” yang bertemakan “Empowering Youth, Inspiring Bravery” oleh Reza Darmawan, S.E. (Ketua KNPI Kota Kediri),

Anggia Ermarini, M.KM (Staff Khusus Bidang Komunikasi dan Kemitraan KEMENPORA RI) dan Ahsin Al Fata (Ketua DPD PPMI Jawa Timur) serta Novrian Bayu Pratama, S.Pd selaku moderator. Lalu dilanjutkan Seminar Nasional yang  bertema “Transformasi Matematika terhadap Perkembagan Kurikulum” dengan narasumber Nasrun,S.Pd, M.Pd (Dosen Universitas Muhammadiyah Makassar) dan Dr. Rully Charitas Indra P., S.Si., M.Pd (Dosen Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta). Selain itu diadakan juga seminar tentang “Math in Real Life” dengan pemateri ), Miftah Rizkamuna, S.Si (Socialpreneur Dompet Dhuafa), Eidi Rosmawardi (Entrepreneur), dan Bayu Anggoro, S.Si.,C.P.S (Konsultan Pengadaan). Setelah rangkaian acara seminar dan takshow para peserta beristirahat terlebih dahulu. Kemudian sekitar pukul 8 malam dimulailah persiapan Sidang Pleno I. Sidang ini berlangsung lama karena terjadi beberapa perdebatan antara peserta dan pimpinan sidang mengenai peraturan sidang. Akhirnya Sidang Pleno I selesai pada pukul 2 pagi.

Minggu, 25 Maret 2018

Tepat pukul 08.00 para peserta menuju ke Hall Lantai 2 Kampus II UNP. Seluruh peserta dikumpulkan untuk mengikuti acara pertama yaitu penyampaian Materi Kepemimpinan Organisasi oleh beberapa alumni IKAHIMATIKA Indonesia baik alumni pengurus pusat maupun anggota. Acara ini berakhir pada pukul 11.00 WIB. Kemudian peserta beristirahat sejenak untuk makan siang dan sholat. Lalu dilanjutkan lagi acara sekitar pukul 13.00 WIB siang yaitu melanjutkan sidang Pleno II yang agendanya merupakan penyampaian dan pembahasan LPJ Sekretaris Jenderal IKAHIMATIKA Indonesia Periode 2016-2018. Pembahasan LPJ berjalan dengan sangat panas karena banyak terjadi percekcokan didalamnya hingga akhirnya LPJan dapat diterima dengan syarat pada pukul 20.00 WIB. Agenda selanjutnya yakni Pembahasan AD/ART IKAHIMATIKA Periode 2018-2020. Agenda tersebut tentu sangat memakan waktu yang sampai berlarut-larut akhirnya sidang ditutup pada pukul 04.00 WIB dan sidang dilanjutkan lagi pada keesokan harinya pada pukul 09.00 WIB.

Senin, 26 Maret 2018

            Pada pukul 09.00 WIB para peserta menuju Hall Lantai 2 kampus II UNP. Seluruh peserta kembali melanjutkan pembahasan untuk pembahasan Ad/Art IKAHIMATIKA Periode 2018-2020. Sekitar pukul 21.00 WIB akhirnya pembahasannya dapat terselesaikan dengan banyak masukan dari senior untuk tidak terlalu mengulur-ulur waktu. Lalu dilanjutkan lagi acara yaitu melanjutkan sidang Pleno IV yakti tentang pemilihan Sekretaris Jendral IKAHIMATIKA periode 2018-2020. Saat pemilihan Sekjend ada 5 bakal calon, tetapi setelah ditanyakan satu persatu hanya tinggal 3 bakal calonlah yang memenuhi syarat sehingga dilanjutkan pemilihannya hingga sesi pemungutan suara. Pemungutan suara berjalan dengan amat sangat hingga pada puku 04.00 WIB akhirnya terpilihlah Mudzakar Rifa”I Alam sebagai Sekretaris Jendral IKAHIMATIKA periode 2018-2020 karena memiliki suara yang paling banyak. Sidang ditunda hinggu pukul 07.00 WIB. Selanjutnya dilanjutkan sholat subuh lalu istirahat.

Selasa, 27 Maret 2018

Pada pukul 7.00 WIB para peserta menuju Hall Lantai 2 kampus II UNP untuk melanjutkan agenda yaitu pemilihan Tuan Rumah untuk Mukernas 2018 dan Kongres 2020 . untuk tuan rumah Mukernas sendiri ada 2 universitas yang mengajukan diri yakni dari IAIN Metro Lampung dan dari Universitas Indraprasta PGRI , hingga akhirnya terpilihlah IAIN Metro lampung sebagai tuan rumah Mukernas 2018 karena memiliki poin suara yang lebih banyak . sedangkan untuk tuan rumah Kongres sendiri ada 2 univertitas juga, dan akhirnya terpilihlah Universitas Gorontalo sebagai tuan rumahnya. Pada pukul 10.00 WIB agendanya yakni field trip , seluruh peserta dikondisikan untuk menaiki bus yang telah disediakan oleh panitia. Pada pukul 12.15 WIB. Bus sudah sampai di kawasan Makan Soekarno yang berada di Blitar. Pada pukul 16.20 WIB para peserta diarahkan lagi ke bus untuk selanjutnya akan menuju pusat oleh-oleh . Lalu pada pukul 19.25 WIB para peserta sudah sampai di Gumul Kediri untuk melakukan wisata ditempat terakhir. Hingga akhirnya pada pukul 22.00 WIB para peserta sudah sampai di tempat semula untuk selanjutnya semua peserta pada istirahat .

Rabu,28 Maret 2018

            Pada pukul 08.00 WIB para peserta menuju Hall Lantai 2 kampus II UNP untuk selanjutnya akan diadakan penutupan acara Kongres 2018 yang akan ditutup langsung oleh rektor Universitas Nusantara PGRI Kediri. Pada pukul 10.00 WIB penutupan sudah selesai hingga akhirnya seluruh peserta di pulangkan ke daerah asal masing-masing.

 

Scroll to Top